SITUS WEB HSBCnet – SYARAT-SYARAT DAN KETENTUAN

SYARAT-SYARAT DAN KETENTUAN UMUM

Dengan mengakses halaman-halaman dari situs web ini selain dari HSBCnet E-Channel (”Situs”), Anda menyetujui untuk tunduk kepada Syarat-syarat dan Ketentuan. Jika Anda mendaftar untuk mengakses HSBCnet E-Channel, penggunaan HSBCnet E-Channel Anda akan diatur oleh Syarat-syarat dan Ketentuan HSBCnet E-Channel. Sebelum menggunakan Situs ini, Anda perlu membaca dengan seksama Syarat-syarat dan Ketentuan ini.

Situs ini dioperasikan oleh HSBC Bank plc. HSBC Bank plc didirikan di Inggris dan Wales dengan kantornya yang terdaftar di 8 Canada Square, London E14 5HQ. HSBC Bank plc diberi kewenangan oleh Prudential Regulation Authority serta diatur oleh Financial Conduct Authority dan Prudential Regulation Authority (Nomor pendaftaran: 114216). Nomor pembayaran VAT dari HSBC Bank plc yang terdaftar adalah GB 365684514 dengan Nomor Pendafataran Perusahaan 14259.

HSBC Bank plc adalah anggota Skema Financial Ombudsman dan mengikuti Banking Code dan Business Banking Code yang dapat dilihat di http://www.lendingstandardsboard.org.uk.

Dalam dokumen ini:

  • Referensi kepada ‘Anda’ adalah referensi kepada Anda, orang(-orang) yang mengakses Situs ini.
  • Referensi kepada “kami” adalah referensi kepada HSBC Bank plc.
  • Referensi kepada “Grup HSBC” berarti HSBC Holdings plc, anak perusahaan dan perusahaan rekanan dari waktu ke waktu.
  • Referensi kepada “HSBCnet E-Channel” adalah referensi untuk halaman-halaman aman dari situs web tersebut yang memerlukan nama pengguna dan kata sandi untuk mengaksesnya.
  • Referensi kepada ”Syarat-syarat dan Ketentuan HSBCnet E-Channel” adalah referensi untuk syarat-syarat dan ketentuan yang mengatur penggunaan HSBCnet E-Channel.
  • Referensi kepada ”informasi pasar” dalam Situs ini merujuk pada layanan-layanan terkait pada riset pasar. Informasi pasar termasuk, tapi tidak terkecuali, riset global, penawaran surat utang, data pasar, komentar pasar dan ide-ide perdagangan.
  • Referensi kepada ”Syarat-syarat dan Ketentuan” berarti Syarat-syarat dan Ketentuan Umum dan Syarat-syarat dan Ketetentuan Khusus (masing-masing sebagaimana didefinisikan di bawah).

URUTAN PRESEDEN

Syarat-syarat dan ketentuan dalam dokumen ini berikutnya disebut sebagai”Syarat-syarat dan Ketentuan Umum”. Jika Anda mengakses Situs ini dari salah satu negara yang terdaftar dalam bagian “Klausul Negara”, penggunaan Situs Anda dapat tunduk pada syarat-syarat dan ketentuan tambahan (”Klausul Negara”), yang dianggap tergabung dalam Syarat-syarat dan Ketentuan Umum. Klausul Negara dapat dilihat dengan mengklik tautan ke negara terkait yang terdaftar di bawah.

Dalam Situs ini kami mungkin memberikan informasi atau tautan ke situs web lain atau halaman-halaman yang tunduk kepada syarat-syarat dan ketentuan terpisah termasuk pengelakan (“Syarat-syarat dan Ketentuan Khusus”)

Sejauh mana ada konflik antara salah satu Syarat-syarat dan Ketentuan, berikut adalah urutan preseden berkaitan dengan konflik tersebut:

  1. Syarat-syarat dan Ketentuan Khusus;
  2. Klausul Negara; dan
  3. Syarat-syarat dan Ketentuan Umum.

Harap diperhatikan bahwa produk dan layanan yang disediakan oleh anggota Grup HSBC dapat memiliki syarat-syarat dan ketentuan terpisah yang akan membentuk perjanjian hukum antara Anda dengan anggota Grup HSBC tersebut. Anda perlu membaca syarat-syarat dan ketentuan tersebut sebelum mendapatkan produk atau layanan dari anggota Grup HSBC tersebut.

Kami dapat mengubah Syarat-syarat dan Ketentuan pada setiap saat dengan melakukan pengkinian halaman-halaman ini. Anda menyetujui untuk meninjau syarat-syarat dan ketentuan yang berlaku secara berkala dan penggunaan setiap bagian dari Situs ini tunduk kepada perubahan tersebut pada saat mereka dibuat.

KETERSEDIAAN SITUS, PRODUK DAN LAYANAN

Isi dari Situs ini, termasuk tata letaknya, atau produk atau layanan yang tersedia melalui Situs ini dapat pada setiap saat secara keseluruhan atau sebagian ditangguhkan, ditarik atau diubah. Kami berhak pada setiap saat untuk segera menangguhkan penyediaan semua atau bagian manapun dari Situs ini kepada anda dan/atau memblokir akses Anda ke Situs ini.

PENYEDIAAN LAYANAN ATAU PRODUK KEUANGAN

Tidak semua produk dan layanan yang dapat Anda lihat melalui Situs tersedia di semua lokasi geografis. Anggota Grup HSBC yang terkait memiliki hak untuk membuat ketentuan akhir mengenai bisa atau tidaknya anda memenuhi syarat untuk suatu produk atau layanan.

INFORMASI PASAR

Layanan informasi pasar tidak dimaksudkan untuk menyediakan nasihat profesional dan tidak boleh diandalkan dengan cara tersebut. Setiap orang yang mengakses halaman-halaman ini disarankan untuk mencari nasihat profesional yang sesuai bila perlu. Tidak ada pertimbangan yang diberikan kepada suatu tujuan khusus investasi, situasi keuangan atau keperluan khusus dari suatu penerima.

Informasi pasar tidak dan tidak boleh ditafsirkan sebagai penawaran untuk menjual atau permohonan untuk suatu penawaran atau berlangganan untuk suatu investasi. Informasi pasar didapatkan dari sumber yang dipercaya sebagai handal tetapi belum diverifikasi secara independen; tidak ada jaminan atau pernyataan dibuat dan tidak ada tanggung jawab atau kewajiban atas kecermatan atau kelengkapannya dapat diterima.

MENGANDALKAN INFORMASI

Pernyataan atas pendapat adalah hanya milik HSBC dan dapat berubah tanpa pemberitahuan. Informasi atau pendapat yang terkandung dalam Situs ini bukan merupakan penawaran untuk menjual atau suatu permohonan, atau penawaran untuk membeli suatu sekuritas atau instrumen keuangan atau investasi atau suatu nasihat atau rekomendasi terkait dengan sekuritas tersebut atau instrumen keuangan lainnya.

Bila Anda ingin mengandalkan suatu isi dari Situs ini, Anda melakukannya dengan menanggung resiko sendiri.

Informasi dalam Situs ini didasari atas pengertian dari perundang-undangan yang berlaku, regulasi dan praktek pajak yang berlaku pada saat dipublikasikan. Perubahan di masa datang dalam undang-undang, regulasi, atau praktek pajak dapat mempengaruhi informasi dalam Situs ini.

Sebelum Anda membuat suatu keputusan atau mengambil suatu tindakan yang dapat mempengaruhi anda atau keuangan pribadi atau usaha Anda, Anda harus selalu berkonsultasi dengan penasihat(-penasihat) profesional berkualifikasi yang sesuai.

PERFORMA INVESTASI

Harap diperhatikan bahwa nilai investasi dan pendapatan yang didapat darinya dapat berubah-ubah dan seorang investor dapat tidak menerima kembali jumlah yang sebelumnya diinvestasikan. Jika performa sebelumnya ditampilkan maka performa tersebut merujuk pada masa lalu dan tidak dapat dilihat sebagai indikasi atas performa di masa yang akan datang. Nilai dan setiap pemasukan yang timbul dari setiap investasi sebagaimana dirujuk dalam Situs ini dapat bergerak turun begitu pula naik. Khususnya, Anda mungkin tidak akan mendapatkan kembali jumlah penuh yang telah diinvestasikan. Dimana sekuritas luar negeri dimiliki, maka tingkat nilai tukar mata uang dapat mengakibatkan nilai investasi bergerak naik begitu pula turun. Setiap perkiraan, proyeksi atau target hanya bersifat indikatif dan tidak memberikan garansi dalam bentuk apapun. Kami tidak akan bertanggung jawab atas setiap kegagalan untuk memenuhi perkiraan, proyeksi atau target tersebut.

Untuk investasi yang tidak memiliki pasar yang dikenal investor dapat memiliki kesulitan untuk menjual investasi mereka atau untuk mendapatkan informasi yang handal mengenai nilai atau luasnya resiko investasi tersebut terpaparkan.

KEPENTINGAN ANGGOTA-ANGGOTA GRUP HSBC

Anggota-anggota Grup HSBC dan/atau pejabat, direktur dan pegawai dapat memiliki atau mempunyai posisi di salah satu sekuritas yang disebut dalam Situs ini (atau investasi terkait) dan dapat dari waktu ke waktu menambah atau mengurangi salah satu sekuritas (atau investasi).

Anggota-anggota Grup HSBC dapat bertindak sebagai pencipta pasar atau dapat membuat komitmen underwriting dalam perusahaan sekuritas yang didiskusikan dalam Situs ini (atau investasi terkait).

HSBC dapat menjual atau membeli sekuritas dari nasabah dengan basis pokok dan dapat juga melakukan atau berusaha untuk melakukan layanan perbankan investasi atau penanggungan untuk atau terkait dengan perusahaan tersebut. Materi ini tidak boleh direproduksi atau didistribusikan lebih lanjut, secara keseluruhan atau sebagian, untuk tujuan apapun.

TIDAK ADA JAMINAN

Selain jaminan-jaminan dan pernyataan-pernyataan yang disebut dalam Syarat-syarat dan Ketentuan, semua jaminan dan representasi lainnya, baik secara tegas, tersirat atau hukum adalah, sejauh yang diijinkan oleh hukum, dikecualikan. Penggunaan atas Situs ini merupakan risiko Anda pribadi.

Walaupun kami telah mengambil langkah-langkah yang wajar untuk memastikan keakuratan, mata uang, ketepatan ketersediaan dan kelengkapan informasi yang terdapat di Situs, informasi disediakan atas dasar "sebagaimana adanya" dan "sebagaimana tersedia".

Kami tidak menyatakan atau menjamin bahwa Situs akan tersedia dan memenuhi kebutuhan Anda, bahwa akses tidak akan terganggu, bahwa tidak akan ada keterlambatan, kegagalan, kesalahan atau kelalaian atau hilangnya informasi yang ditransmisikan, bahwa tidak ada virus atau hal lain yang telah tercemar atau memiliki sifat destruktif akan ditransmisikan atau bahwa tidak ada kerusakan akan terjadi pada sistem komputer Anda. Anda memiliki tanggung jawab atas perlindungan yang memadai dan back up data dan / atau peralatan dan untuk melakukan tindakan pencegahan yang wajar dan tepat untuk memindai virus komputer atau hal destruktif lainnya.

Kami tidak membuat pernyataan atau jaminan mengenai ketepatan, fungsi atau kinerja dari perangkat lunak pihak ketiga yang dapat digunakan dalam kaitannya dengan Situs.

KATA SANDI DAN KEAMANAN

Untuk menggunakan Situs atau satu atau lebih bagian dari itu, Anda mungkin diminta untuk menjadi pengguna terdaftar. Untuk menjadi pengguna terdaftar Anda akan membutuhkan satu atau lebih hal berikut ini, yaitu, nama pengguna terdaftar, kata sandi, perangkat keamanan, identifikasi keamanan lainnya (“Sandi”) sesuai dengan prosedur kami di tempat dari waktu ke waktu.

Anda harus segera memberitahu kami bila ada akses yang tidak sah ke Situs dengan menggunakan Sandi Anda atau transaksi yang tidak sah atau instruksi yang Anda tahu, atau jika Anda mencurigai seseorang lain mengetahui Sandi Anda.

Anda sepenuhnya bertanggung jawab atas penggunaan Situs oleh setiap orang yang menggunakan Sandi Anda. Kami berhak untuk menangguhkan akses ke situs apabila kami menduga bahwa orang yang tidak sah mencoba untuk mengakses situs menggunakan Sandi Anda.

SITUS PIHAK KETIGA DAN PENGESAHAN

Dimana kami menyediakan link hypertext ke lokasi lain di internet, kami melakukannya untuk tujuan informasi saja. Kami tidak bertanggung jawab atas isi dari setiap situs web atau halaman pihak ketiga terkait dengan atau dari Situs ini. Mengikuti tautan ke suatu situs atau halaman dari pihak ketiga adalah resiko Anda sendiri. Kami tidak bertanggung jawab atau berkewajiban atas kerugian atau dengan cara lain sehubungan dengan tautan dari situs-situs atau halaman tersebut.

Tautan ke situs mengunduh perangkat lunak pihak ketiga adalah untuk kenyamanan saja dan kami tidak bertanggung jawab atau berkewajiban atas kesulitan atau konsekuensi yang berhubungan dengan mengunduh perangkat lunak tersebut. Anda bertanggung jawab untuk mendapatkan semua otorisasi yang diperlukan untuk menggunakan perangkat lunak tersebut dan kami tidak memberikan lisensi tersirat atau garansi sehubungan dengan perolehan atau penggunaan perangkat lunak tersebut.

Tidak ada dukungan, persetujuan atau tanggung jawab atas kesesuaian dari pihak ketiga atau nasihat mereka, pendapat, informasi, produk atau jasa yang tersurat maupun tersirat oleh informasi pada Situs ini atau oleh hyperlink ke atau dari situs web atau halaman pihak ketiga.

TAUTAN KE SITUS KAMI

Baik Anda maupun pihak lain dapat menggunakan setiap bagian dari Situs ini di website lain, atau link website lain ke Situs ini, tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami. Kami tidak bertanggung jawab untuk penetapan dari setiap link dari sebuah situs web pihak ketiga ke Situs kami.

HAK KEKAYAAN INTELEKTUAL

Semua hak kekayaan intelektual (termasuk, tanpa batasan, hak cipta, hak database, hak desain, hak paten dan merek dagang) di Situs ini dimiliki oleh atau dilisensikan kepada kami kecuali dinyatakan lain.

HSBC dan logo segi enam adalah merek dagang dari HSBC Holdings plc dan semua hak dan manfaat di dalamnya dimiliki oleh HSBC Holdings plc.

Anda dapat mencetak, menyalin, mengunduh atau untuk sementara waktu menyimpan kutipan dari Situs ini untuk penggunaan pribadi atau untuk membantu Anda menggunakan produk dan layanan kami. Anda tidak boleh mengubah ekstrak yang diperoleh dari Situs ini dalam bentuk apapun. Setiap penggunaan lain tidak diperbolehkan kecuali Anda terlebih dahulu mendapatkan izin tertulis dari kami. Tanpa membatasi ketentuan di atas, kecuali Anda terlebih dahulu mendapatkan persetujuan tertulis dari kami, Anda tidak dapat mereproduksi, memodifikasi, mengadaptasi, mengirimkan, mempublikasikan, menyiarkan, membuat karya turunan dari, menyimpan, mengarsip atau dengan cara apapun memanfaatkan seluruh atau sebagian dari Situs ini.

INTERNET DAN KOMUNIKASI E-MAIL

Pesan yang dikirim melalui internet (termasuk e-mail) tidak dapat dijamin sepenuhnya aman karena mereka dapat ditangkap, dimonitor, ditangguhkan, hilang atau diubah.

Baik kami maupun anggota lainnya dari Grup HSBC tidak bertanggung jawab atas segala pesan dan juga tidak berkewajiban kepada Anda atau siapapun atas kerugian atau sehubungan dengan pesan yang Anda kirim kepada kami atau pihak lain atau pesan yang dikirim atau muncul untuk menjadi dikirim oleh kami atau pihak ketiga kepada Anda melalui internet (termasuk e-mail). Anda tidak boleh mengikutkan informasi sensitif atau rahasia dalam pesan tersebut.

PEMANTAUAN KOMUNIKASI OLEH KAMI

Untuk membantu kami meningkatkan layanan dan untuk kepentingan keamanan, kami dapat memantau dan / atau merekam komunikasi (baik melalui internet, telepon dan lainnya) antara anda dan kami. Semua rekaman adalah milik kami sendiri.

LAINNYA

Setiap pemberitahuan yang harus disampaikan berdasarkan Syarat-syarat dan Ketentuan ini harus dikomunikasikan melalui pos, telex, email atau faksimili ke alamat terakhir yang diberitahu oleh pihak penerima. Penerimaan pemberitahuan akan dianggap terjadi pada saat pemberitahuan dalam keadaan biasa disampaikan atau dikirimkan. Jika ada bagian dari Syarat-syarat dan Ketentuan ini dinyatakan oleh pengadilan atau badan berwenang lainnya tidak sah, melanggar hukum atau tidak dapat dilaksanakan maka bagian tersebut harus dipisahkan dari sisa syarat-syarat tersebut yang akan terus menjadi sah dan berlaku sampai batas yang diijinkan oleh hukum.

PENGECUALIAN KEWAJIBAN KAMI

Sejauh diizinkan oleh hukum, baik kami maupun setiap anggota Grup HSBC tidak bertanggung jawab atas kerugian, kerusakan atau tanggung jawab (baik yang timbul dalam kontrak, kesalahan, termasuk kelalaian, atau sebaliknya) yang timbul dari atau sehubungan dengan (a) Anda menggunakan Situs ini, (b) Anda bergantung pada atau ketidakmampuan anda untuk menggunakan informasi, produk atau layanan di Situs ini, dan / atau (c) kegagalan dalam kinerja, kesalahan, kelalaian, gangguan, cacat, penundaan pengoperasian atau transmisi, virus komputer atau kegagalan jalur atau sistem ke Situs ini atau penggunaan atau upaya penggunaan itu.

Pengecualian di atas berlaku untuk kerusakan yang bersifat langsung, tidak langsung, khusus, insidental atau konsekuensial atau terdiri dari kehilangan keuntungan, peluang bisnis, atau data. Semua pengecualian di atas berlaku bahkan jika anda telah memberitahu kami atau anggota lainnya dari Grup HSBC mengenai kemungkinan kerusakan, kerugian atau tanggung jawab tersebut diatas. Tidak ada dalam syarat-syarat ini mengecualikan atau membatasi kewajiban dari setiap anggota Grup HSBC dalam kaitannya dengan penipuan, cedera atau kematian.

KLAUSUL NEGARA

Jika Anda mengakses Situs ini dari salah satu negara berikut, Klausul Negara berikut ini juga akan berlaku untuk Anda. Klausul Negara dapat dilihat dengan mengklik tautan ke negara yang bersangkutan tercantum di bawah ini:

HUKUM YANG BERLAKU

Syarat-syarat dan Ketentuan ini diatur oleh dan harus ditafsirkan sesuai dengan hukum Inggris dan Wales. Pengadilan di Inggris dan Wales akan memiliki yurisdiksi non-eksklusif sehubungan dengan sengketa yang mungkin timbul sehubungan dengan Syarat dan Ketentuan ini atau penggunaan Situs ini.

PERTANYAAN ANDA

Jika Anda ingin menghubungi HSBC Bank plc, silakan merujuk ke tautan Hubungi Kami yang dapat ditemukan pada setiap halaman Situs.